Bedah SKL USBN
MGMP Matematika SMP/Mts Kabupaten Sleman akan menyelenggarakan kegiatan Bedah SKL USBN tahun pelajaran 2018 / 2019. Kegiatan ini akan di gelar di SMP Negeri 5 Sleman direncanakan dimulai pukul 08.30 sampai selesai.
Pada kegiatan tersebut akan dibagi menjadi dua bagian berdasarkan kurikulum yang dilaksanakan di sekolah yakni kurikulum 2006 dan kurikulum 2013. Pada saat pelaksanaannya nanti tentu saja peserta terpiosah berdasarkan pengelompokan tersebut.
Diharapkan peran serta guru kelas IX dari seluruh sekolah SMP / MTs di kabupaten Sleman agar dapat diperoleh pemahamn yang sama bagi kemajuan pembelajaran matematika.
Soal terdiri dari 75 % soal yang disiapkkan oleh Dinas Pendidikan Kabupaten Sleman dan 25% sosal dari Kemdikbud Jakarta. dengan rincian 30 soal pilihan ganda dan 5 soal uraian. Dengan adanya variasi soal yang demikian diharapkan seluruh siswa dipersiapkan lebih dini, agar diperoleh hasil yang optimal.
Variasi soal yang perlu mendapatkan perhatian serius adaslah soal HOTS. Berlatih soal HOTS perlu terus dilakukan sehingga memicu pola pikir siswa dalam hal crtitcal thinking dan creativity. Dalam USBN tahun ini soal HOTS dinaikkan banyaknya.
semoga sukses. Aamiin.